Drama Gol Moses Menangkan Chelsea atas Donetsk
ADRIAN DENNIS / AFP
Gelandang
Chelsea, Oscar, saat mencetak gol dalam pertandingan penyisihan Grup E
Liga Champions melawan Shaktar Donetsk, Rabu (7/11/2012). Dengan hasil ini, "The Blues" tetap bertahan di peringkat kedua, mengoleksi tujuh poin, sama dengan raihan angka Donetsk yang berada di puncak klasemen.
Di depan publiknya, Chelsea unggul terlebih dulu berkat gol yang diciptakan Fernando Torres pada menit keenam. Gol berawal dari back-pass Yaroslav Rakitskiy kepada kiper Andriy Pyatov. Namun, Pyatov kurang cermat membuang bola. Bola justru membentur kaki Torres dan memantul masuk ke gawang Donetsk.
Sayang, keunggulan itu hanya bertahan sembilan menit. Fernandinho dengan brilian berhasil masuk ke dalam kotak penalti tuan rumah dan kemudian melepaskan umpan. Tanpa kawalan, Willian menyambut umpan tersebut dengan sepakan keras yang gagal dibendung Petr Cech.
Chelsea baru bisa berbalik unggul lewat gol yang diciptakan Oscar pada menit ke-40. Gol ini lagi-lagi tidak lepas dari kesalahan kiper Donetsk. Pyatov meninggalkan sarangnya untuk membuang umpan silang Hazard kepada Torres dengan sundulannya. Namun, bola malah mengarah ke kaki Oscar yang berada jauh dari tengah lapangan. Gelandang asal Brasil tersebut langsung melepaskan tembakan dan gol. Pyatov tak bisa berbuat apa pun selain menunjukkan kekecewaannya.
Pertahanan Chelsea terlihat rapuh pada pertandingan ini. Laga babak kedua baru berjalan dua menit, Willian lagi-lagi berhasil menaklukkan Cech. Proses gol ini hampir mirip dengan gol pertama Willian. Di dalam kotak penalti, Darijo Srna melepaskan umpan tarik yang langsung disambut Willian dengan sepakan keras. Bola melesat kencang ke sisi kanan gawang Cech.
Setelah itu, Chelsea cukup kesulitan menciptakan peluang karena Donetsk juga melancarkan serangan yang cukup mengancam.
Chelsea berhasil mencetak gol lewat tandukan Mikel pada menit ke-67. Namun, wasit tak mengesahkan gol tersebut karena Mikel sudah terperangkap offside sebelum memanfaatkan umpan Mata.
Drama terjadi pada masa injury time. Tepatnya pada menit ke-90+4, Moses berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan sepak pojok. Gol itu langsung disambut sorak-sorai pendukung Chelsea. Gol itu pun memastikan kemenangan Chelsea 3-2.
Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1): 1-Petr Cech; 2-Branislav Ivanovic, 4-David Luiz, 24-Gary Cahill, 34-Ryan Bertrand; 7-Ramires, 12-John Obi Mikel; 17-Eden Hazard, 10-Juan Mata, 11-Oscar (Moses 79); 9-Fernando Torres
Shakhtar (4-2-3-1): 30-Andriy Pyatov; 33-Darijo Srna, 5-Olexandr Kucher, 44-Yaroslav Rakitskiy, 26-Razvan Dinca Rat; 3-Tomas Hubschman, 7-Fernandinho; 29-Alex Teixeira, 22-Henrik Mkhitaryan, 10-Willian; 9-Luiz Adriano
Wasit: Carlos Velasco Carballo
Sumber: http://bola.kompas.com/read/2012/11/08/04504468/Drama.Gol.Moses.Menangkan.Chelsea.atas.Donetsk?utm_source=WP&utm_medium=box&utm_campaign=Khlwp
0 komentar:
Posting Komentar