TOURING GOES TO JEPARA

      Hari itu Minggu, 26 Agustus 2012, tepat pada acara syawalan/kupatan... Tradisi yang selama ini orang Jawa lakukan setiap kali seminggu setelah Idul Fitri, Club Motor UFA dengan mengusung misi "NGOYO SEMONO, ORA NGOYO YO SEMONO, BENSINE IRIT..." itulah yang selama ini kita usung untuk kelangsungan club motor ini yang dikoordinatori oleh Mr. Ilham cs menuju ke Pantai Bandengan-Jepara.


      Perjalanan diawali dari SMK Umar Fatah Rembang, setelah berkumpul selama beberapa saat hingga personil mengumpul, kita langsung berangkat tanpa ada seorang cewek pun. Start Cap Cusss.... malahan dari perjalanan kita sempat terjebak kemacetan panjang didaerah Tasik Agung Rembang karena disitu ada pawai/kirab syawalan. Setelah kita mencoba berinisiatif memikirkan jalan keluar, salah satu teman kita yang bernama Mr. Agung Wahyu mempunyai ide untuk lewat Perempatan Galonan ke Barat, Alhamdulillah lancar sampai berhenti di POM Kaliori, malahan ada temen kita yang bernama Mas Khairil yang akrab dipanggil Mas Iril terjebak di Kemacetan Jalan menuju Tasik Agung karena dia tertinggal pada saat mengisi di POM Kali Untu.
      Setelah kita tunggu beberapa saat dan kita calling untuk janjian ketemu di POM Kaliori, kita tunggu sampai ngoyot, eh... malahan dia jablas sampai Masjid Kaliori, ya udah aku ma temen-temen langsung menuju ke Depan Masjid Kaliori, setelah ketemu kita lanjutkan kembali perjalanan touring kali ini. Perjalanan sampai di Jepara, tetapi belum sampai ke kotanya, kita berhenti sejenak sambil melepas rasa lelah dan penat selama berjam-jam perjalanan dari Rembang ke Jepara, kata temen-temen "wah jebule aduoh tenan eg yo... mubang-mubeng, lha mau nek moro Semarang lak wes tekan..." karena memang perjalanan selama berjam-jam dari jam 09.30 s.d jam 12.30, setelah rehat sejenak, kita lanjutkan perjalanan lagi sampai di Jalan menuju Pantai Bandengan-Jepara, eh ternyata jalanan padat banget sampai-sampai akses jalan menuju Pantai diblokir oleh beberapa Pak Polisi, apes tenan... katanya gak boleh ke Bandengan karena sudah penuh, ya udah dengan terpaksa kita sholat dulu di masjid terdekat, setelah selesai sholat ada salah satu temen yang bernama Mr. Yanu, dia berinisiatif untuk menghubungi Bu NH (sapaan akrab dari Bu Nur Hidayati) Guru SMK Umar Fatah dulu yang sekarang tinggal di Pecangaan-Jepara.
     Setelah dihubungi kita disuruh untuk menunggu di Terminal Pecangaan. Setelah menunggu beberapa saat Bu NH datang dan mengajak kita untuk ke Rumah Kontrakannya, alhamdulillah sampai dirumahnya langsung di suguhi beberapa jajanan khas lebaran, ada monde, tumpi minuman es sirup sampai bakso dsb, dll, dst, dilanjut dengan sholat asar, setelah itu langsung foto-foto didepan rumah kontrakannya untuk pulang perpisahan, setelah pamitan kita cabut pulang ke Rumah masing-masing semua berpencar, Mr. Ilham & Mr. Yanu, Mas Iril mbedal sendirian, saya, Mr. Agung dan Mr. Arif beruntutan, tetapi saya terpisah lagi karena saya harus mengisi bensin di POM Batangan.

      Itulah sepenggal cerita Touring Goes To Jepara, sampai jumpa kawan diedisi Touring Selanjutnya.... dan tetap mengusung misi "NGOYO SEMONO, ORA NGOYO YO SEMONO, BENSINE IRIT..."

0 komentar:

Posting Komentar

PLN Harapan Untuk Negeriku

JASA SHOOTING

Tutorial Membuat FD USB

JASA FOTO

JASA UNDANGAN

SOUVENIR

JUAL BELI PC/LAPTOP

JASA PEMBUATAN WEBSITE

REINHA CELL

Marquee Text